-->

Memeriksa Keberadaan File dengan VB.Net

halo sahabat blogger semuanya selamat malam, senang kita bisa berjumpa lagi bersama saya guzko di blog kecil ini yang isinya hanyalah sebuah coretan dengan harapan bisa memberi sedikit manfaat bagi agan semuanya.
kali ini saya akan memberikan tutorial sederhana, bagaimana caranya kita memeriksa keberadaan sebuah files dengan menggunakan vb.net, aplikasi yang akan kita buat ini sangat simple, silahkan agan nanti kembangkan sesuai dengan keperluan..

langsung saja, pertama siapkan dulu sebuah file, file ini terserah agan. Ceritanya file inilah nanti yang akan diperiksa keberadaannya oleh aplikasi.
Misal saya contoh aplikasi yang akan dicari adalah : Guzko Latihan.txt yang terletak di drive D saya...


setelah itu silahkan agan buka visual studio agan dan buat project baru.
masuk ke bagian coding dan import file system.io, seperti dibawah ini gan :


Imports System
Imports System.IO


kemudian pada bagian form load, ketikkan kode berikut :

  
Private Sub Form1_Load(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles MyBase.Load
        If System.IO.File.Exists("D:\Guzko Latihan.txt") = True Then
            MsgBox("file ditemukan", vbInformation, "Tutorial Blog Guzko")
        Else
            MsgBox("File tidak ditemukan", vbInformation, "Tutorial Blog Guzko")
        End If
    End Sub


oke gan silahkan sekarang agan jalankan aplikasinya : maka hasilnya akan seperti ini,


sekarang coba rubah codingnya menjadi :

Private Sub Form1_Load(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles MyBase.Load
        If System.IO.File.Exists("D:\Latihan Guzko.txt") = True Then
            MsgBox("file ditemukan", vbInformation, "Tutorial Blog Guzko")
        Else
            MsgBox("File tidak ditemukan", vbInformation, "Tutorial Blog Guzko")
        End If
    End Sub

maka hasilnya akan seperti ini gan :


oke dech gan sipp.., aplikasi sangat sangat sangat sederhana selesai.., silahkan agan kembangkan lagi aplikasi ini, misalnya jika ingin menggunakan inputan textbox sebagai acuan pencariannya disertai dengan combobox.
ini tutorial paling singkat yang pernah saya buat, hehe...
seee uuu gan...

Click to comment